Tuesday, July 5, 2022

ISTILAH-ISTILAH BERKAITAN DENGAN PENDIDIKAN DAN PENELITIAN

 

 

Teori 
Informasi ilmiah yang abstrak sifatnya dan belum tentu dapat langsung digunakan dalam penelitian yang ingin dilakukan oleh seorang peneliti melalui deduksi logika teori yang abstrak tadi diterjemahkan menjadi hipotesa yakni informasi ilmiah yang lebih spesifik dan lebih sesuai dengan tujuan penelitian.

Konsep 
Istilah dan definisi yang digunakan untuk menggambarkan secara abstrak kejadian keadaan kelompok/individu yang menjadi pusat perhatian ilmu sosial.

Konstruk
Konsep dengan tingkat abstraksi yang lebih tinggi dari kejadian-kejadian obyek / individu tertentu.

Fenomena 
Hal-hal yang dapat disaksikan dengan panca indra dan dapat diterangkan serta dinilai secara ilmiah.

Deduksi
Proses pengambilan keputusan berdasarkan hasil analisis dari data.

Induksi 
Pengambilan keputusan dengan menggunakan data tanpa menggunakan hipotesis.

Pendekatan kuantitatif 
Lebih menekankan analisisnya pada data-data numerical (angka) yang diolah dengan metoda statistika.

Pendekatan kualitatif 
Prosedur penelitian yang menghasilkan data-data deskriptif berupa kata-kata tertulis/lisan dari pihak yang mempunyai hubungan dengan masalah yang diramal.

Data kualitatif 
Data yang dinyatakan dalam bentuk kalimat/tulisan. Data yang pada umumnya sukar diukur/menunjukkan kualitas tertentu untuk kepentingan penyusunan instrumen penelitian biasanya data kualitatif disusun dalam skala tertentu.

Data kuantitatif 
Data yang bersifat angka. Data terukur, biasanya dapat dinyatakan dalam satuan tertentu penting buat pengelolaan statistik, penyusunan tabel, dsb, persyaratan yang harus dipenuhi agar data kuantitatif bernilai untuk pengelolaan dapat dipelajari dalam ilmu statistik.

 

Penelitian deskriptif 
Penelitian yang bertujuan untuk membuat deskriptif gambaran/lukisan ecara sistematis, faktual dan akurat mengenai fakta-fakta, sifat serta hubungan antara fenomena yang diselidiki. Penelitian yang lebih mengarah pada pengungkapan suatu masalah/keadaan sebagaimana adanya dan mengungkapkan fakta-fakta yang ada, walaupun kadang-kadang diberikan interpretasi/analisis.

Sampel 
Bagian dari jumlah dan karakteristik yang dimiliki untuk populasi tersebut.

Responden
Dari kata asal ‘respon’ (penanggap) yaitu orang yang menanggapi. Dalam penelitian responden adalah orang yang dimintamemberikan keterangan tentang sesuatu fakta/pendapat. Keterangan tersebut dapat disampaikan dalam bentuk tulisan, yaitu ketika mengisi angket/lisan ketika menjawab wawancara.

Informan
Orang yang memberikan informasi dengan pengertian ini maka informan dapat dikatakan sama dengan responden apabila pemberian keterangannya karena dipancing oleh pihak peneliti. Istilah-istilah informan ini banyak digunakan dalam penelitian kualitatif.

Key person 
Orang-orang yang mempunyai inferensi dan audience yaitu orang-orang atau lembaga yang dapat menggunakan hasil-hasil penelitian.


 

No comments:

Post a Comment

Mekanisme Kontraksi Otot

  Pada tingkat molekular kontraksi otot adalah serangkaian peristiwa fisiokimia antara filamen aktin dan myosin.Kontraksi otot terjadi per...

Blog Archive